Memahami Konsep Matematika Dasar untuk Perkalian
Secara sederhana, perkalian didefinisikan sebagai penjumlahan yang diulang. Misalnya, pada perkalian 5x3 ( 5 dikali 3) kita bisa menghitungnya dengan cara menjumlahkan 5 (diulang sebanyak 3 kali), berikut perhitungannya:5 x 3 = 5 + 5 + 5 = 15
Dalam konsep dasar perkalian, 5 x 3 tidaklah sama dengan 3 x 5 meskipun hasilnya sama-sama 15.
3 x 5 berarti penjumlahan berulang 3 sebanyak 5 kali (3 + 3 + 3 + 3 + 3).
Sedangkan untuk perkalian 5 x 3 berati penjumlahan 5 yang diulang sebanyak 3 kali (5 + 5 + 5).
Konsep ini seringkali digunakan dalam ilmu kedokteran, terutama ketika dokter memberikan resep obat. Di dalam resep obat biasanya dokter menuliskan 3 x 1 yang berarti kita harus meminum obat tersebut sebanyak 3 kali di dalam 1 hari, bukan meminum obat 1 kali di dalam 3 hari. Jadi, perkalian yang dijelaskan di atas amatlah berbeda.
Karena konsep perkalian adalah "penjumlahan yang berulang" maka sebelum kalian mempelajari perkalian, maka sebaiknya memahami konsep penjumlahan terlebih dahulu. Dengan begitu kalian akan lebih mudah dalam memahami perkalian.
Untuk mempermudah kalian dalam operasi perkalian berikut saya berikan table perkalian matematika dari 1 – 100 sebagai bahan untuk kalian belajar.
Demikianlah pembahasan materi mengenai Konsep Perkalian Di Dalam Matematika Dasar, semoga kalian bisa memahami arti dari perkalian dan pembahasan materi di atas dengan baik.
Selamat belajar dan semoga bermanfaat!
0 Response to "Konsep Perkalian Di Dalam Matematika Dasar"
Posting Komentar